Facebook Menambahkan Fitur Kencan Pada Aplikasinya

AkuPaham – Sebuah langkah besar yang memakan waktu sangat panjang untuk sebuah sosial media yang berusia 14 tahun. Dimana sosial media ini telah memiliki fitur yang mengizinkan penggunanya untuk mencantumkan status, seperti single atau sedang dalam relationship bersama seseorang sejak awal kemunculannya di 2004. Akhirnya Facebook menambahkan fitur kencan pada aplikasi seluler resmi miliknya. Hal ini seperti yang diungkapkan Mark Zuckerberg pada konferensi F8 2018 di San Jose, California.
Mark juga menambahkan bahwa fitur kencan Facebook memiliki tujuan pada hubungan jangka panjang. Fitur ini akan ditambahkan pada aplikasi resmi Facebook, dan memiliki sistem opsional bagi para pengguna Facebook, bisa digunakan atau tidak. Ia juga menerangkan “Kami telah mendesain ini dengan pikiran akan privasi dan keamanan bahkan sejak awal. Teman-temanmu tidak akan melihat profilmu dan kamu akan disarankan kepada orang-orang yang bukan temanmu.”

Chris Cox, Kepala Produk dari Facebook, kemudian menerangkan bagaimana tampilan dari fitur kencan terbaru ini dan memberikan tur desain produk kepada para peserta konferensi. Pada dasarnya tampilan fitur kencan pada Facebook sendiri tidak memiliki perbedaan jauh dari tampilan aplikasi kencan lainnya, seperti Tinder dan Bumble. Memiliki space foto profil cukup besar, dengan beberapa keterangan seperti domisili, pekerjaan, dan asal kota, serta tombol ‘pass’ atau lewat dan ‘interest’ atau tertarik. Bagaimanapun fitur kencan pada Facebook lebih kepada community-focus, dimana pengguna dapat mengintegrasikan dengan acara dan grup yang diikuti di platform.
Didesain dengan fitur yang disebut ‘tidak terkunci,’ yang akan membuat profil para pengguna dari fitur kencan Facebook ini terlihat oleh mereka yang menjadi anggota sebuah acara atau grup. Untuk melengkapi fitur kencan ini, layanan pesan akan dibuat terpisah dari Facebook Messenger.

Setelah melalui tahap percobaan, seperti yang dijelaskan Chris Cox, Facebook akan memberikan informasi lebih lanjut, termasuk tanggal rilis, dan info peluncuran fitur kencan ini di tahun ini. fitur ini dipercaya akan menjadi saingan yang cukup berat untuk aplikasi kencan lainnya seperti Tinder. Dengan jumlah pengguna Facebook sebanyak lebih dari 2.2 miliar setiap bulannya, tentu fitur dating ini akan menjadi pesaing yang harus diperhitungkan. Bahkan setelah informasi ini beredar, saham dari perusahaan Match Group sempat jatuh lebih dari 17 persen.
Sumber: The Verge