Inspirasi

Wah, Ini Cara Make Up Khusus untuk Kamu yang Masih Sekolah!

Cara Make Up Pelajar – Di zaman modern ini, make up bukan lagi sesuatu yang hanya dikenakan oleh orang dewasa khususnya ibu-ibu seperti pada zaman dulu. Make up tidak lagi identik dengan polesan yang membuat wajah menjadi terlihat lebih tua. Kini, make up bisa dipakai oleh segala kalangan tanpa kecuali anak-anak remaja atau usia sekolah. Bagi remaja yang masih bersekolah, penting untuk mengenakan make up yang natural agar tidak mencolok atau melanggar peraturan sekolah, tetapi tetap terlihat segar sehingga dapat meningkatkan kepercayaan diri. Berikut ini adalah beberapa tips bagi kamu yang ingin mengenakan make up tetapi masih bersekolah.

  • Jangan menggunakan bedak yang tebal atau berwarna terlalu terang

    Pada umumnya, kulit remaja tidak memiliki masalah yang berarti. Oleh sebab itu, bagi kamu yang ingin mengenakan make up, hindari menggunakan bedak yang tebal atau berwarna terlalu terang karena akan menimbulkan kesan ‘dempul’ dan terlihat tua juga mencolok. Pilih bedak jenis tabur dibanding compact atau foundation agar tidak menyumbat pori-pori dan menimbulkan masalah pada wajah seperti komedo atau jerawat. Selain itu, pilihlah shade yang sesuai dengan warna kulit wajah agar tidak terlihat aneh, atau jika kamu bimbang terhadap warna shade yang pas, gunakan bedak dengan shade translucent atau tidak berwarna, hanya memberikan kesan cerah yang natural.

  • Hindari menggunakan lipstik dengan warna mencolok

    Lipstik yang berwarna mencolok tentu akan menarik perhatian serta pasti melanggar aturan sekolah yang berpotensi membuatmu terkena hukuman. Sebagai gantinya, pilih lipbalm dengan warna natural serta kandungan yang dapat menutrisi bibir indahmu. Atau jika kamu tetap ingin menggunakan lipstik, pilih warna yang natural seperti warna pink, nude, atau mauve. Pilih lipstik berjenis matte dibanding glossy untuk kesan yang lebih natural.

  • Gunakan maskara warna bening atau hitam

    Maskara memang menjadi magic tools yang mampu membuat bulu mata menjadi lentik dan tebal dalam sekejap sehingga memberikan kesan mata yang lebih cerah dan indah. Bagi kamu yang ingin mendapatkan kesan mata yang cantik, hindari menggunakan maskara berwarna-warni karena hal ini tentu akan membuatmu melanggar aturan sekolah. Pilih maskara berwarna hitam atau bening yang natural agar matamu tetap terlihat indah tanpa harus melanggar aturan sekolah.

  • Pilih blush on berwarna natural

    Penggunaan blush on yang tepat bisa membuatmu terlihat cerah berseri. Pilih warna natural seperti pink atau peach, dengan shimmer atau glitter berukuran kecil agar tidak menimbulkan kilap berlebih. Kamu bisa memilih blush on jenis cream yang memiliki hasil lebih natural dibanding blush on berbentu padat. Gunakan secukupnya di bagian tulang pipi untuk menimbulkan kesan fresh.

  • Gambar bentuk alis dengan natural

    Hindari menggambar alis atau membingkainya secara berlebihan sehingga menimbulkan kesan tidak alami. Untuk mendapatkan hasil alis yang natural tapi tetap rapih, cukup arsir bagian alis dengan menggunakan eyebrow pencil berwarna natural seperti cokelat atau abu-abu. Jika kamu merasa kurang ahli dalam menggunakan pensil alis, kamu bisa memilih jenis pomade brow yang dapat membuat alismu terlihat rapih hanya dengan mengoleskannya secara perlahan.

Itu dia beberapa tips untuk kamu para remaja usia sekolah yang ingin mengenakan make up untuk menunjang kepercayaan diri. Kuncinya, tetap lah mengenakan make up secara natural agar terlihat alami dan menimbulkan kesan segar. Pemakaian make up yang berlebihan tidak membuatmu terlihat cantik, justru akan menimbulkan kesan menor serta terlihat lebih tua dibanding umur sebenarnya. Selamat mencoba!

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

Subscribe Channel AkuPaham

AkuPaham Team

Information is Power. But like all power, there are those who want to keep it for themselves.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close Subscribe Card