10 Cara Kreatif Untuk Menyimpan Barang-Barang Berhargamu

Apakah kamu pernah kembali lagi ke rumah setelah sampai di kantor dikarenakan kamu khawatir pada surat-surat berharga yang kamu letakkan begitu saja di dalam lemari? Atau pernahkah kamu pulang liburan lebih cepat dikarenakan khawatir meninggalkan rumah dalam keadaan kosong terlalu lama? Di zaman yang serba canggih seperti sekarang ini berbagai teknologi untuk keamanan rumah telah dikembangkan, mulai dari CCTV, kunci rumah otomatis dan alarm yang berbunyi keras ketika ada pencuri yang masuk. Walau demikian beberapa orang masih merasa was-was dan khawatir ketika meninggalkan barang-barang berharga mereka di rumah, apalagi jika ditinggal dalam waktu yang cukup lama, seperti ketika libur di akhir tahun atau libur lebaran. Agar kamu bisa berlibur dengan tenang, tanpa ada perasaan khawatir dan was-was, kamu bisa ikuti 15 cara kreatif berikut untuk menyimpan barang-barang berharga milikmu agar kamu bisa meninggalkan rumah dalam keadaan tenang:
1 – Ruang Rahasia di Belakang Rak Buku
Pernahkah kamu menonton Film “Kingsman: The Secret Service” dimana mereka merubah sebuah toko pakaian menjadi kantor rahasia para secret agent? Mungkin kamu bisa mewujudkan ruangan rahasia kamu sendiri, yang disembunyikan dengan rak-rak buku yang bisa terbuka.

2 – Laci Kecil di Bawah Jendela
Beberapa orang tentu tidak akan menyadari perbedaan pada jendela, dan cenderung mengabaikannya. Mungkin kamu bisa membuat rak kecil di bawah jendela untuk menyimpan beberapa barang berharga yang juga berukuran kecil.

3 – Popok Bayi
Tentunya tidak akan ada yang memerikasa popok bayi, yang kamu letakkan di dalam laci bersama pakaian bayi. Letakkanlah barang-barang berhargamu di sana agar aman.

4 – Foto Keluarga
Jika kamu pergi ke rumah seorang teman, apakah kamu akan mencurigai foto tersebut sebagai tempat menyimpan sesuatu? tentu tidak bukan? Seperti halnya kamu, para pencuri juga berpikir demikian.

5 – Di dalam Bungkus Permen
Letakkan benda berhargamu (tentunya bukan alat elektronik) di dalam bungkus besar permen, dan masukkan ke dalam kulkas atau tempat penyimpanan di dapur, dijamin barang-barangmu akan aman.

6 – Boneka
Jika kamu penggemar boneka dan memiliki banyak boneka, mungkin salah satunya bisa kamu fungsikan sebagai tempat penyimpanan yang aman, seperti berikut:

7 – Sarang Lebah Buatan
Tidak ada salahnya membuat sebuah sarang lebah buatan untuk mengelabui para pencuri, simpanlah di teras rumahmu dan gunakan untuk meletakkan kunci rumah agar aman.

8 – Colokan Charger
Buatlah sebuah tempat penyimpanan di samping colokan listrik, para pencuri tidak akan sadar bahwa tempat tersebut adalah penyimpanan karena begitu mirip dengan colokan yang ada di sebelahnya.

9 – Laci di Rak Buku
Gunakan buku-bukumu sebagai pengalih perhatian dan buatlah laci kecil di bawah rak bukumu, sebagai pembatas rak, pencuri tentunya tidak akan sadar

10 – Stoples Bumbu Dapur
Kelabui para pencuri dengan meletakkan barang-barang berharga berukuran kecil di dalam stoples bumbu dapurmu.

Nah, semoga tips-tips kreatif di atas bisa kamu gunakan untuk menyimpan barang-barang berharga kamu dan kamu tidak perlu lagi khawatir saat pergi meninggalkan rumah, dan jangan lupa baca juga artikel inspirasi lainnya ya. Selamat Mencoba!
Sumber: Vt